Yuk, Kenalan Dengan Ikan Ganas Arapaima Gigas!

Pernahkah kalian mendengar tentang Arapaima gigas? Ikan Arapaima merupakan jenis ikan yang keberadannya sempat menghebohkan masyarakat Indonesia khususnya yang ada di Jakarta beberapa tahun lalu.

Ikan Arapaima terkenal sebagai ikan yang ukurannya cukup besar, dan bahkan dijuluki sebagai ikan air tawar yang paling besar. Ikan yang satu ini berasal dari perairan sungai Amazon, Amerika Serikat. Ikan ini terkenal ganas. Berikut ini ulasan lengkap terkait Arapaima gigas yang perlu kalian tahu.

Karakteristik Ikan Arapaima Gigas

Ikan Arapaima sekilas berbentuk seperti ikan arwana. Namun sebenarnya, kedua jenis ikan tersebut tidak memiliki hubungan kekeluargaan sama sekali.

Arapaima dikenal sebagai predator air tawar karena keganasannya. Berikut ini karakteristik dan fakta mengenai Arapaima yang sebaiknya kalian tahu :

  1. Arapaima merupakan jenis ikan yang snagat agresif dan kompetitif. Jenis ikan yang satu ini sering berlomba dengan ikan jenis lainnya untuk mendapatkan makanan. Seringkali ikan ini juga merebut makanan yang diperoleh ikan lain.
  2. Ikan ini merupakan jenis ikan pemakan segala. Sehingga semua jenis biota air yang bisa dimakan, menajdi santapan dari ikan tersebut. Biasanya, ikan Arapaima menyantap jenis ikan yang lebih kecil dan juga hewan lain yang sekiranya tidak beracun.
  3. Arapaima memiliki tingkat pertumbuhan yang lumayan cepat. Dan ukuran maksimal yang pernah tercatat yaitu sepanjang 3 meter. Ikan ini mampu tumbuh hingga seberat kurang lebih 200 kilogram.
  4. Ikan ini memang ganas, namun keberadaannya malah dijadikan sebagai komoditas ekspor. Di Indonesia sendiri, keberadaan ikan ini dilindungi karena mampu menyebabkan korban jika berada di lingkungan yang sama dengan manusia.
  5. Bentuk badannya memanjang, dengan sisik bulat yang memenuhi semua bagian tubuhnya. Selain itu, kepala dari ikan ini agak pipih, dengan bentuk mulut melengkung ke bawah.
  6. Warna dari ikan ini biasanya gelap, dengan rentang warna yaitu abu-abu, hitam kemerahan.
  7. Walaupun merupakan ikan yang ganas dan dilindungi, ternyata ikan yang satu ini memiliki rasa daging yang lumayan enak di lidah.
  8. Yang membuat unik dari ikan ini adalah Arapaima mampu bertahan tanpa air selama kurang lebih 24 jam. Hal ini dikarenakan ikan ini memiliki sistem kandung kemih yang bisa berubah menjadi paru-paru ketika hidup di luar air.

Nah, itu tadi berbagai informasi mengenai ikan Arapaima yang harus anda ketahui. Semoga bermanfaat!

Scroll to top